Berita Aneh dan Unik Terbaru Keraton Surakarta Beri Gelar Kehormatan Pada Mustofa


Keraton Surakarta Beri Gelar Kehormatan pada Mustofa. Bupati Mojokerto, Jawa Timur, Mustafa Kamal Pasa mendapat gelar kehormatan dari Keraton Surakarta Hadiningrat di Keraton Surakarta Hadiningrat, Minggu (26/6) malam.Gelar yang diterima Bupati Mojokerto adalah Kanjeng Raden Temunggung (KRT).

Kabag Humas dan Protokol Pemkab Mojokerto, Abdullah Muhtar mengatakan, menurut Kanjeng Gusti Pangeran Haryo (KGPH) Benowo, Bupati adalah pejabat muda yang enerjik, visioner, berfikir maju kedepan dan sangat berpotensi dalam membangun daerah.

”Dengan diterimanya gelar kehormatan tersebut, Bupati tercatat sebagai kerabat dari Keraton Surakarta Hadiningrat. Pemberian gelar kehormatan tersebut juga sebagai bentuk aspresiasi kasuhunan terhadap prestasi yang diraih Bupati sebagai pejabat publik daerah,” ungkapnya, Senin (27/6).



Pemberian gelar kehormatan tersebut bertepatan dengan peringatan Tingalandakem Jumenengan SISKS Paku Buwono XIII yang ke-7, yang jatuh pada tanggal 25 Rejeb Be atau tanggal 27 Juni 2011.

Tak hanya Bupati Mojokerto, pemberian gelar kehormatan tersebut juga diberikan kepada Abdi Dalem, tokoh masyarakat, pengusaha, pejabat serta tokoh dari berbagai negara lainnya.

0 comments:

Post a Comment